Matthew Baker Pamit dari Timnas U-20 Indonesia dan Berterima Kasih ke Indra Sjafri, Ada Apa?

Matthew Baker Pamit dari Timnas U-20 Indonesia dan Berterima Kasih ke Indra Sjafri, Ada Apa?

LIGAIDOLA  Matthew Baker pamit dari Timnas U-20 Indonesia dan berterima kasih kepada pelatih Indra Sjafri.

Dengan ini, dipastikan ia tak akan gabung dengan tim di Piala Asia U-20 2025.

Matthew Baker sebelumnya masuk dalam daftar 34 pemain Timnas U-20 Indonesia yang dipanggil untuk Piala Asia U-20 2025.

Pemain keturunan Indonesia-Australia ini dipastikan promosi lebih cepat ke Timnas U-20 Indonesia.

Pemain berusia 15 tahun tersebut sebelumnya menjadi andalan di Timnas U-17 Indonesia.

Akan tetapi, jelang Piala Asia U-20 2025 ini, Indra Sjafri memanggil dua nama pemain Timnas U-17 Indonesia yakni Matthew Baker dan Evandra Florasta.

Setelah menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta ini, Indra Sjafri sebenarnya sebelumnya telah berbicara.

Pelatih berusia 61 tahun tersebut tak menjamin Matthew Baker bakal masuk dalam skuad Timnas U-20 Indonesia untuk menghadapi Piala Asia U-20 2025.

Ini karena Indra Sjafri ingin melihat terlebih dahulu permainan Matthew Baker.

Setelah menjalani pemusatan latihan dari awal Januari lalu.

Pemain Melbourne City U-18 tersebut sepertinya telah dipastikan tak akan menjadi bagian dari skuad Timnas U-20 Indonesia.

Kepastian ini didapatkan setelah Matthew Baker pamit dan berterima kasih kepada pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri.

Dalam unggahan Instagram stories-nya, pemain kelahiran Melbourne, Australia, 13 Mei 2009 itu berterima kasih kepada Indra Sjafri yang telah memberinya kesempatan.

Sebagai pemain berusia 15 tahun tentu ini usia yang cukup muda untuknya promosi ke Timnas U-20 Indonesia.

 

Namun, sepertinya promosi itu tak berjalan dengan mulus.

Pasalnya, dalam unggahan tersebut, Matthew Baker mengatakan bahwa ada konflik yang tak bisa dihindari.

Kemungkinan konflik yang dimaksud dari unggahan tersebut soal aturan usia untuk tampil di Piala Asia U-20 2025.

Ini karena ia menjelaskan bahwa dengan dirinya tak bisa tampil di Timnas U-20 Indonesia.

Matthew memastikan ia akan bisa bermain untuk Timnas U-17 Indonesia di Piala Asia U-17 2025 mendatang.

Skuad Garuda Nusantara dijadwalkan akan menjalani Piala Asia U-20 2025 pada 12 Febuari hingga 1 Maret mendatang.

Untuk itu, ia pamit dari Timnas U-20 Indonesia.

Pemain berusia 15 tahun tersebut memastikan ia bakal segera bergabung dengan Timnas U-17 Indonesia.

Ini karena Timnas U-17 Indonesia bakal bersaing juga di Piala Asia U-17 2025, yang direncanakan bakal bergulir pada 3-20 April 2025.

 

“Karena konflik kepentingan, saya tidak dapat melanjutkan dengan Timnas U-20, namun hal ini memastikan saya dapat bermain untuk Timnas U-17 Indonesia di Piala Asia,” kata Matthew Baker.

Dengan pamit ini, Baker pun mendoakan agar Timnas U-20 Indonesia berhasil dan sukses di Piala Asia.

 

Ia juga mendoakan tim Merah Putih bisa lolos ke Piala Dunia U-20 2025 di Chile pada September mendatang.

Baker juga memberikan kode bahwa ia segera kembali, meski tak diungkapkan kembali ke mana.

Namun, saat ini Timnas U-17 Indonesia juga tengah menjalani TC di Bandung.

“Semoga sukses di Piala Asia dan selamat berjuang untuk lolos ke Piala Dunia,” tutur Baker.

“Segera kembali,” pungkas pemain Melbourne City U-18 tersebut.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *